Jumat, 17 Februari 2012

PDAM Tirta Singkil Terapkan Pembayaran Rekening Air melalui Sistem Online Pada Maret 2012


Untuk memudahkan pelanggan dalam membayar  rekening air, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Singkil  dalam waktu dekat akan menerapkan Sistem Pembayaran Tagihan Rekening Bulanan Secara Online.  Direktur PDAM Tirta Singkil Ahmad Yani,S.Pd saat di komfirmasi RRI mengatakan bahwa dengan adanya sistem  pembayaran Online tersebut akan mempemudah pelanggan untuk melihat langsung jumblah tagihan setiap bulannya melalui internet.  Saat ini pihanya sedang memasukkan data seluruh pelanggan  ke sistem  dan pembayaran secara online itu akan  berlaku mulai bulan Maren mendatang.
                                         
Lebih lanjut Ahmad Yani menjelaskan pembayaran  online ini juga memberikan kemudahan kepada  pelanggan yang menunggak pembayaran.  Sebab sistem online itu akan terdeteksi secara langsung bagi yang belum membayar tagihannya.  Untuk  itu  pelanggan bisa mendatangi Loket yang ada, baik di Kantor PDAM Tirta Singkil maupun  di loket kecamatan Singkil dan kecamatan Gunung meriah.

Ahmad Yani menambahkan dengan diterapkannya Sistem Online tersebut  diharapkan akan membawa kemajuan  dan kepuasan Pelanggan PDAM Tirta Singkil dan sebuah terobosan baru melangkah lebih maju dalam memberikan kemudahan dan pelayanan kepada pelanggan PDAM di Kabupaten Aceh Singkil.  (Sadli/EBS)

2 komentar:

  1. PDAM Tirta Singkil tidak akan sukses jika Direktur PDAM Tirta Singkil hanya menjadi Putaran Jabatan Politik, Pihak Legislatif dan Komisaris PDAM Tirta Singkil (Bupati Aceh Singkil) harus menyatakan komitmen yg sungguh2 untuk kemajuan dan masa depan PDAM Tirta Singkil.

    Berpedoman pada :
    - Permendagri No. 2 Tahun 2007 tentang Organ dan Kepegawaian PDAM, pasal 4
    - Permendagri No. 23 Tahun 2006 tentang Pedoman Teknis dan Tata Cara Pengaturan Tarif Air Minum pada Perusahaan Daerah Air Minum.
    - PP No. 16 Tahun 2005 tentang Pengembangan. Sistem Penyediaan Air Minum

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih untuk komentarnya!!
      Informasi tentang pedoman sangat bermanfaat.

      Hapus