Warga Desa Tanah Merah Kecamatan
Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil dihebohkan dengan berita hilangnya seorang
warga bernama Muhammad Hatta (87) saat mengambil air wudhu di sungai Cinendang dekat rumahnya sekitar Pukul
05.00 Wib pada 18 Februari 2012. Anehnya
berita hilangnya M. Hatta baru diketahui warga pada hari Sabtu (19/2) atau satu
hari sesudah hilangnya korban akibat
dibawa arus sungai tersebut.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Aceh
Singkil, Amir Hasan,S.Pd saat di Konfirmasi RRI mengatakan, saat tiba di lokasi
kejadian, warga sekitar dengan peralatan seadanya masih terus melakukan
pencarian namun korban sampai pagi tadi (19/2), belum juga berhasil ditemukan. Pihaknya
bersama warga sekitar kembali akan melakukan pencarian dengan melakukan
penyisiran dari Kuala Singkil hingga ke
lokasi kejadian.
Amir Hasan Menambahkan, jika penyisiran
itu tidak berhasil, maka pihaknya akan meminta bantuan kepada pihak kepolisian dan
TNI maupun Tim SAR Provinsi untuk terus mencari korban tesebut sampai ditemukan. Dan dihimbau kepada masyarakat agar lebih
waspada terhadap segala bentuk perubahan
situasi lingkungan guna menghindari korban jiwa akibat perubahan cuaca yang
ekstrim seperti banjir, tanah longsor, angin puting beliung, dan sebagainya. (Sadli/EBS)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar