Rabu, 29 Februari 2012

Banyak Ibu Hamil Di Aceh Singkil Tidak Bersalin di Puskesmas


Banyak terdapat para ibu-ibu hamil dikabupaten aceh singkil tidak  mempergunakan  puskesmas terdekat untuk memereksa kesehatan kehamilan.  Dimana  ibu-ibu hamil masih mempergunakan bidan kampong untuk melakukan pelayanan kesehatan dan bantuan melahirkan.  Selain itu juga masih banyak persoalan yang terdapat dilapangan, seperti mengabaikan kesehatan anak dibawah lima tahun dan mengabaikan kesehatan orang lajut usia (Lansia).

Ratnalisa Indriani Project Koordinator IMPACT  mengatakan Kepada RRI (24/2), ditahun 2012 Workshop  merencanakan  pengolahan keuangan puskesmas untuk meningkatkan  pelayanan  ibu hamil dan kesehatan anak, serta mengecek puskesmas-puskesmas yang aktif, terutama puskesmas Desa Suro Kabupaten Aceh Singkil yang menjadi persoalan di Dinas kesehatan.

Ratnalisa juga mengatakan, dari hasil kinerja workshop akan mendudukkan bersama untuk melakukan pelayanan yang terbaik kepada seluruh masyarakat, serta juga didukung dengan kependanaan keuangan  puskesmas, seperti pendanaan APBA, Pendanaan APBK, Pendanaan BOK dan Jampersal.

Ratnalisa berharap,  kepada semua Masyarakat  terutama ibu hamil untuk dapat mengidentifikasi  kehamilan di beberapa tempat ,  seperti  di rumah sakit Umum Daerah(RSUD),  di Puskesmas dan Puskesdes Kabupaten Aceh Singkil.  Juga sekaligus memperbaiki kondisi kesehatan anak dibawah lima  tahun di setiap kali Posyandu. (Eva Basaria/EBS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar