Polres Aceh Singkil Melaksanakan Gelar Apel Pasukkan Pengamanan Jelang Pilkada Sembilan April 2012 tujuanya untuk Mengantisipasi Intimidasi Kekerasan dan Teror yang dilaksanakan di Lapangan Mariam Sipoli Kecamatan Gunung Meriah. Hal ini dilakukan agar keamanan jelang Pilkada tetap aman dan damai.
AKBP Bambang Suprianto selaku Polres Aceh Singkil mengatakan kepada RRI bahwa masyarakat harus mendukung pemilukada di Aceh. Dengan damai masyarakat boleh saling mendukung Calon Bupatinya atau Kandidatnya masing-masing tetapi harus tetap santun, sehingga jangan sampai terjadi intimidasi kekerasan dan teror menjelang pemilukada yang sudah terjadi wilayah Timur dan Utara.
Lebih lanjut Bambang menambahkan dalam Upacara yang digelar diikuti berjumlah 700 anggota pasukan keamanan. Sesuai dengan ketentuan yang dipersiakan Dua per Tiga dari Polri dan Tiga Per Lima dari TNI. Dan jika terjadi sesuatu seluruh keamanan siap untuk turun dari seluh jajaran yang ada di Aceh. Maka di beberapa TPS yang rawan Akan lebih banyak jumlah yang akan di kerahkan. (Aryani/EBS)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar