Sabtu, 14 Januari 2012

Warga Singkil Utara Rencanakan Melaksanakan Hari Tolak Bala

Warga di Kecamatan Singkil Utara akan melaksanakan hari Tolak Bala yang direncanakan pada Hari Rabu terakhir di Bulan Safar Hijriah.  Pelaksaannya akan diadakan di pesisir Pantai Gosong Telaga. Tradisi ini biasanya dilakukan di mesjid-mesjid terdekat khususnya selama empat tahun terakhir.

Aidun Saputra Selaku Imam atau mukim Warga Singkil Utara mengatakan kepada RRI, bahwa kesadaran warga untuk melakukan Do’a bersama di saat Tolak Bala masih sangat kurang. Oleh karena itu tahun ini Imam atau mukim Warga Singkil Utara khusus mengadakan kembali Tolak Bala di pesisir pantai dengan tujuan agar masyarakat dijauhkan  dari segala bahaya dan bencana serta meminta rahmat.

Lebih lanjut, Aidun Saputra menjelaskan Dari 1 Kecamatan Singkil Utara tersebut terdapat  tujuh desa:  yakni Desa Gosong Telaga Selatan, Desa Telaga Timur, Desa Telaga Barat, desa Telaga Bakti, desa Ketapang Indah dan Desa Kampung Baru. Kepada seluruh masyarakat di tujuh Desa tersebut  Aidun Saputra selaku Imam SIngkil Utara Menghimbau agar semua sadar dan ikut serta dalam  Do’a bersama pada Rabu mendatang, dan juga untuk mengingat hari Sunnah Nabi yang pernah dilaksakan pada zaman  Rasullah.

Aidun Saputra menegaskan hari Tolak Bala  bukanlah hari penyegaran bagi muslim dan muslimah.  Oleh karena itu akan  diadakan di tempat-tempat yang khusus dan jauh dari segala ganguan Masyarakat yang melakuan refreshing.

(Defri Suriana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar