Aceh Singkil - Untuk menyelesaikan salah satu
tugas sebagai mahasiswa/i yang terdapat di kurikulum dan wajib untuk dilakukan
yaitu Kuliah Kerja Lapangan (KKL). Maka setiap invidu harus melaksanakanya. Hal
inilah yang dilakukan sejumlah
mahasiswa/I dari Poltekes Kementerian Kesehatan Aceh yang saat ini berada di sejumlah kecamatan di
Kabuapetn Aceh Singkil.
Direktur Poltekes Kemenkes Aceh
Ampera Miko. Dcn. MM melalui ketua Panitia KKL tahun 2016 Dwi Sudiarto S.SP. M.kes
kepada RRI menjelaskan untuk tahun ini sebanyak 543
mahasiswa/i Poltekes Kemenkes Aceh yang tersebar di lima Kecamatan di Kabupaten
Aceh Singkil Provinsi Aceh yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja
Lapangan(KLL). Yaitu Kecamatan Simpang Kanan,gunung Meriah, Singkohor, Singkil
Utara, dan Kecamatan Singkil. Terdiri dari beberapa jurusan diantaranya jurusan
Gizi, Kesehatan Lingkungan, Farmasi, dan jurusan Keperawatan Gigi.
"Ini ada lima jurusan, ada jurusan keperawatan. Cuma Program Studinya banyak. Ada Prodi Gizi, Kesehatan Lingkungan, Farmasi, dan jurusan Keperawatan Gigi. Kita tempatkan di lima kecamatan," Kata Dwi Sudiarto.
Dwi Sudiarto menambahkan untuk
kegiatan KKL dari Poltekes Kemenkes Aceh
di Kabupaten Aceh Singkil dilaksanakan selama 21 Hari. Yaitu dimulai pada 9 Mei sampai dengan 27 Mei 2016 menadatang. Ia
mengharapakan kepada seluruh mahasiswa/I agar selalu bisa menjaga kerja
sama dengan seluruh unsur, serta bisa mengikuti tradisi dan adat istiadat
setempat untuk lebih gampang mendapatkan informasi. Ia juga meminta
kepada seluruh masyarakat dan Pemerintah Aceh Singkil, agar selalu bisa
memberikan bimbingan dan arahanan yang terbaik kepada seluruh peserta KKL.
Pantauan RRI di lapangan serah
terima para peserta KKL langsung dengan kepala Desa masing – masing yang telah
ditunjuk melalui Kecamatan setempa. Selanjutnya peserta KKL langsung di arahkan menuju pemukiman
atau pedesaan. (Salihin Barus/EBS)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar